Lensakepri.com||Tanjungpinang – Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., Hadiri Kegiatan pelaksanaan Deklarasi Pilkada Damai Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2024 sekaligus peringatan Hari Jadi Provinsi Kepulauan Riau ke-22 Yang Bertempat Di Aula Wan Seri Beni, Kantor Gubernur Kepulauan Riau. Jumat (20/09/2024).
Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Provinsi Kepri H. Ansar Ahmad S.E., M.M., dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau Ibu Hj. Marlin Agustina, S.H., Forkopimda Provinsi Kepri dan Pejabat Utama Polda Kepri.
Selanjutnya Dalam sambutannya, Gubernur Kepulauan Riau mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan dalam memastikan kelancaran Pemilu serentak 2024. Menurutnya, penyelenggaraan Pemilu di Kepulauan Riau telah berlangsung dengan baik, tertib, dan kondusif, tanpa mengganggu kenyamanan wisatawan maupun investor.
Hal ini menunjukkan bahwa Kepulauan Riau mampu menjaga stabilitas, meskipun berada di perbatasan dengan negara tetangga,” Pungkas Gubernur Provinsi Kepri H. Ansar Ahmad S.E., M.M.
Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., Menyampaikan Pilkada merupakan instrumen penting dalam mewujudkan kepemimpinan daerah yang berkualitas, sehingga keterlibatan aktif masyarakat sangat diperlukan. Kehadiran seluruh tokoh dan pemangku kepentingan dalam deklarasi ini menunjukkan kesungguhan untuk menjaga suasana yang kondusif selama proses Pilkada 2024 berlangsung.
Dengan deklarasi ini, diharapkan seluruh elemen bersatu dalam tujuan bersama, yaitu menciptakan Pilkada yang adil, damai, dan berintegritas,”Ungkap Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.
Dalam menghadapi dinamika politik yang mungkin meningkat menjelang Pilkada, kita perlu mengingat bahwa perbedaan pandangan dan pilihan merupakan bagian dari proses demokrasi yang sehat.
Namun, kita juga harus waspada terhadap potensi munculnya provokasi, berita hoaks, serta politik identitas yang dapat memecah belah masyarakat. Komitmen untuk menghindari praktik-praktik tersebut merupakan wujud nyata dari upaya menjaga persatuan dan kesatuan di tengah keberagaman yang ada di Kepulauan Riau saat ini,” Ujar Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.
Peran serta aparat keamanan, penyelenggara Pemilu, dan masyarakat sangat penting dalam memastikan Pilkada berjalan lancar tanpa gangguan. Dengan kolaborasi yang kuat antara seluruh pihak, kita berharap bahwa Pilkada 2024 dapat berlangsung dalam suasana yang damai dan aman, sehingga menghasilkan pemimpin yang terbaik bagi Provinsi Kepulauan Riau.
Keberhasilan ini tentunya juga akan membawa manfaat yang lebih besar bagi pembangunan dan kemajuan wilayah menuju Indonesia emas,” Tegas Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.
Terakhir semoga komitmen yang telah kita nyatakan hari ini terus terjaga hingga proses Pilkada 2024 selesai dengan sukses. Mari kita jaga bersama suasana kondusif ini demi masa depan yang lebih baik bagi Provinsi Kepulauan Riau, serta demi keberlangsungan demokrasi yang sehat bersama seluruh Lapisan masyarakat yang aman dan Damai,” tutup Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.
Acara kemudian ditutup dengan penandatanganan Deklarasi Pilkada Damai oleh seluruh pihak yang hadir, sebagai simbol komitmen menjaga keamanan dan kedamaian di Provinsi Kepulauan Riau.
Terakhir, Kabidhumas Polda Kepri Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., menambahkan pesan kepada masyarakat yang ingin mengadukan atau melihat peta kerawanan serta memerlukan bantuan kepolisian dapat menghubungi Call Center polisi 110 atau unduh aplikasi Polri Super Apps di Googleplay/APP Store.